infoPleret- Awal tahun 2018, Kaum Rois Desa Pleret beserta Pamong Desa melaksanakan wisata religi ke sejumlah situs religi di Semarang, Minggu (28/01). Wisata tersebut diikuti kurang lebih 100 orang. Kunjungan dimulai dari Masjid Agung Demak, Makam Sunan Kalijaga (Kadilangu), dan terakhir ke Masjid Agung Jawa Tengah.
Ditemui disela-sela istirahat di Masjid Agung Demak, Ketua Kaum Rois Desa Pleret, Bapak Mochtar menuturkan bahwa sebenarnya kegiatan wisata religi sudah direncanakan beberapa tahun yang lalu, tetapi baru terlaksana tahun 2018 ini. Beliau berharap semoga kegiatan wisata religi ini dapat menambah semangat kaum rois dalam mengabdi kepada masyarakat dan dapat terinspirasi para wali pejuang islam. Beliau juga berharap wisata ini menjadi agenda rutin setiap tahunnya untuk mengunjungi makam-makam wali atau tempat sejarah islam lainnya.