Ini contoh teks berjalan. Isi dengan tulisan yang menampilkan suatu ciri atau kegiatan penting di desa anda.

Artikel

PERINGKAT 3, Hasil Verifikasi Gapoktan Desa Pleret

26 April 2018 11:20:18  TSALIS NUR SHOLIKHAH  243 Kali Dibaca  Berita

infoPleret- Balai Penyuluhan Pertanian Perikanan Dan Kehutanan ( BP3K) Kecamatan Pleret kedatangan Tim Verifikasi dari Kabupaten Bantul yaitu Bapak Himawan, Kamis, 27 April 2018. Kunjungan tersebut dalam rangka verifikasi lomba hasil pertanian oleh Gapoktan di wilayah Kecamatan Pleret untuk maju lomba mewakili Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta yang dilaksanakan di tingkat Pusat.

Setelah dilakukan verifikasi, Gapoktan Desa Pleret minimal mendapatkan peringkat 3 dari 75 desa di Kabupaten Bantul. Hal-hal yang diperlombakan terkait dengan pembukuan, aset gapoktan dan omset gapoktan. Berhubung dalam hal pembukuan administrasi masih terdapat kekurangan, sehingga Gapoktan Desa Pleret belum bisa maju di tingkat Daerah Istimewa Yogyakarta walapun sudah peringkat 3.

Majunya para gapoktan mengikuti lomba di tingkat pusat maka memberikan semangat dan memberdayakan para kelompok tani untuk meningkatkan hasil pertaniannya sehingga meningkatkan perekonomian dan pembangunan di wilayah Pleret.

Verifikasi bertujuan untuk melakukan klarifikasi terhadap profil yang telah dikirim ke Tim Verifikasi Tingkat Pusat sebagai bahan penentuan peringkat yang akan diambil 3 peringkat terbaik yang akan menerima penghargaan dari Bapak Presiden RI Joko Widodo di Istana Negara.

 

 

(irf)

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image [ Ganti gambar ]
  Isikan kode di gambar
 


Pengurus

Back Next

Agenda

Info Media Sosial

Statistik Pengunjung

  • Hari ini:245
    Kemarin:1.455
    Total Pengunjung:909.856
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:3.135.214.139
    Browser:Mozilla 5.0