infoPleret- Untuk menyegarkan kembali pikiran dalam menangani permasalahan kesehatan di masyarakat, kader-kader posyandu balita dan lansia Pedukuhan Kedaton mengadakan refreshing ke Hutan Mangrove dan Pantai Glagah Indah di Kabupaten Kulon Progo. Kegiatan ini dilakukan pada hari Minggu, 13 Mei 2018 dengan menggunakan 1 bus dan 1 mobil.
Wajah senang dan ceria terpancar jelas di raut wajah ibu-ibu yang sudah mulai berkumpul sejak pukul 07.00 pagi. Dukuh Kedaton, Bapak Suwardi, ikut serta mendampingi kader-kader dalam melakukan refreshing.
Kegiatan ini juga berupaya untuk menjalin silaturahmi dengan kader Posyandu satu pedukuh, karena bagaimanapun ujung tombak dari kesehatan masyarakat itu adalah kader Posyandu. Selain itu, harapannya dengan kegiatan ini dapat meningkatkan peran serta kader dalam upaya pemeliharan kesehatan dan pencegahan penyakit serta dapat mendukung program kesehatan yang akan berlanjut nanti.