infoPleret- Salah satu agenda yang diselenggarakan di sekolah TK, PAUD, atau RA KKG Gugus III Se Kabupaten Bantul adalah manasik haji anak. Biasanya dilaksanakan dekat momen Hari Raya Idul Adha, ibadah haji, atau akhir tahun. Mengingat acara manasik haji anak ini perlu persiapan yang matang, peralatan yang tidak sedikit, dan tempat atau lapangan yang cukup luas untuk menampung murid-murid TK, PAUD, atau RA yang jumlahnya puluhan, kebanyakan manasik haji anak TK, manasik haji anak PAUD, atau manasik haji anak RA pelaksanaannya gabungan beberapa sekolah TK, PAUD, atau RA. Meski mungkin ada juga sekolah yang secara mandiri melaksanakan sendiri. Seperti yang telah dilaksanakan oleh TK/ KB dan RA yang diselenggarakan di Lapangan Kanggotan pada pukul 08.00 WIB. Manasik haji ini diikuti oleh seluruh siswa anak-anak TK RA. Anak-anak sangat antusias meski terik matahari menyengat.