Ini contoh teks berjalan. Isi dengan tulisan yang menampilkan suatu ciri atau kegiatan penting di desa anda.

Artikel

Penjual Mainan Tradisional yang makin Punah

16 November 2019 15:57:20  Vaksin  245 Kali Dibaca  Berita

infoPleret- Ada yang nampak menarik di acara Warisan Budaya Tak Benda yang diselenggarakan oleh Dinas Kebudayaan Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta di Taman Banyu Kencono pada Sabtu (16/11). Seiring perkembangan zaman dan teknologi yang semakin maju, penjual mainan anak-anak tradisional semakin punah. Karena anak jaman sekarang lebih memilih bermain HP Android daripada bermain diluar rumah. Ngadiran salah satunya penjual mainan anak-anak tradisional yang masih tetap berjualan pada saat ini. Warga Desa Canden, Kecamatan Jetis ini sudah berpuluh-puluh tahun berjualan mainan tradisional ini. Karena menurutnya, dengan memperkenalkan mainan lewat jualannya maka Ngadiran juga turut nguri-uri kabudayan jawi yang semakin punah. Ngadiran menjual beberapa mainan tradisional antara lain wayang kerdus, topeng jathilan, kuda kepang, othok-othok dan mainan tradisional lainnya. Beliau menjajakan mainannya dengan mengayuh sepeda menggunakan kronjot dari pagi hingga petang. (rga)                                                           

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image [ Ganti gambar ]
  Isikan kode di gambar
 


Pengurus

Back Next

Agenda

Info Media Sosial

Statistik Pengunjung

  • Hari ini:1.479
    Kemarin:1.122
    Total Pengunjung:904.495
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:13.59.73.248
    Browser:Mozilla 5.0