infoPleret- Distribusi kotak suara oleh PPS Desa Pleret dilaksanakan serentak pada hari Selasa, 16 April 2019 dimulai pukul 13.00 WIB. Dengan menggunakan 2 armada, pendistribusian kotak suara dimulai dari TPS 01 Desa Pleret, dilanjutkan sesuai dengan kondisi lokasi TPS yang lain. Walaupun hujan sempat mengguyur dengan derasnya, akan tetapi para panitia tetap melaksanakan tugasnya dengan baik. TPS 17 yang berada di Dusun Kedaton Wetan menjadi TPS terakhir pendistribusian kotak suara yang dikawal oleh 2 anggota kepolisian dari Polsek Pleret . Kotak suara tiba dilokasi pada pukul 17.00 WIB dalam keadaan masih tersegel dan lengkap. Kotak suara dan semua perlengkapan pemungutan suara diterima langsung oleh Ketua KPPS TPS 17, Sdr. Sapta Purnawan.