Ini contoh teks berjalan. Isi dengan tulisan yang menampilkan suatu ciri atau kegiatan penting di desa anda.

Artikel

BKAD bersama UPK bagi-bagi sembako ke Lima Desa

27 Mei 2019 13:15:35  Vaksin  203 Kali Dibaca  Berita

infoPleret- Senin, 27 Mei 2019 BKAD dan UPK Kecamatan Pleret mendistribusikan sembako ke 5 (lima) Desa dimulai pada hari ini di Desa Wonokromo dan Desa Pleret, kemudian untuk jadwal yang kedua akan dilaksanakan pada hari Selasa tanggal 28 Mei 2019 di 3 (tiga) desa yaitu Segoroyoso pada pukul 09.00 kemudian Desa Bawuran pada pukul 10.00 terakhir di Desa Wonolelo pada pukul 11.00 s/d selesai. Adapun sembako yang dibagikan kepada penerima manfaat berupa bahan mentah, seperti beras, gula, bumbu dapur, dan lain sebagainya yang jumlahnya berkisar 200ribuan per paketnya. Harapan dari UPK dan BKAD kepada para penerima manfaat dimohon dapat menerima dengan senang hati dan tidak menilai besaran jumlahnya. Adapun sumber dana untuk kegiatan tersebut dianggarkan dari SIsa Hasil Usaha (SHU) setiap tahunnya. Yang biasanya dilaksanakan pada akhir tahun, namun karena anggaran sudah tersedia maka tahun ini di laksanakan pada pertengahan tahun atau momen hari Raya Idul Fitri. (jz12gws)

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image [ Ganti gambar ]
  Isikan kode di gambar
 


Pengurus

Back Next

Agenda

Info Media Sosial

Statistik Pengunjung

  • Hari ini:1.071
    Kemarin:2.879
    Total Pengunjung:906.966
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:3.136.22.184
    Browser:Mozilla 5.0