infoPleret- Acara Lomba MTQ se Kabupaten Bantul dimulai pada pukul 09.00 dibuka secara resmi oleh Bupati Bantul Drs. H. Suharsono dengan pemukulan bedug di Pendopo Balai Desa Wonokromo yang diikuti oleh Camat Se Kabupaten Bantul, Kapolres Bantul, Dandim Bantul, serta Instansi Instansi yang berkaitan dengan MTQ. Dewan Hakim yang berjumlah 32 orang yang dilantik secara resmi oleh Kepala Kemenag Kabupaten Bantul yang ditugaskan untuk menilai dan menentukan kejuaraan MTQ yang terdiri dari berbagai kelompok umur dan kategori penghafalan.
Karena tempat yang digunakan oleh panitia kurang memadai dengan banyaknya jumlah peserta maka panitia membagi tempat penyelenggaraan di MAN 3 Bantul dan Mts N Wonokromo. Setelah acara pembukaan selesai dengan ditutup doa oleh KH. Usnan S.Ag selanjutnya Bupati beserta rombongan meninggalkan tempat dilanjutkan dengan penyelenggaraan ditempat masing-masing. Dengan pembagian dewan hakim sesuai ketentuan yang telah disampaikan oleh Panitia Penyelenggara. Karena Penyelenggaraan MTQ rencananya hanya dilaksanakan 1 hari maka seluruh komponen yang terkait agar menyesuaikan dengan waktu. (jz12gws)