infoPleret- Rapat Rutin BKM Maju Makmur Desa Pleret pada hari Kamis, 5 September 2019 jam 16.00 bertempat di Pendopo Desa Pleret diikuti oleh Anggota BKM, Unit-Unit Pelaksana serta Pengawas UPK. Rapat dipimpin oleh koordinator BKM Maju Makmur, Bapak Ahmad Sudarmi,S.Pd.
Rapat Membahas tentang Rencana pengiriman bantuan Air Bersih untuk wilayah kekeringan di Sentulrejo dan Sanan Bawuran, serta Tegal rejo dan ponpes walisongo Wonolelo.
Bantuan ini atas prakarsa Unit Pengelola Sosial (UPS) BKM Maju Makmur Desa Pleret.
Dalam rapat ini berhasil mengumpulkan dana sebanyak 2 juta rupiah untuk 10 tangki Air Bersih yang akan segera didistribusikan melalui BPDB Kabupaten Bantul.
Acara ditutup pukul 17.00 dilanjutkan silaturahmi ke tempat Bp. H. Anwari, SE.MM. (rif)