infoPleret- Menindaklanjuti hasil rapat koordinasi panitia pilurdes Desa Pleret, yang telah disesuaikan dengan tahapan pelaksanaan pilurdes, panitia akan melaksanakan tahapan pengumuman pengisian lurah desa. Kegiatan ini terdiri dari sosialisasi tatap muka, pemasangan spanduk dan pamflet ditempat-tempat strategis, dan penyebarluasan informasi melalui media sosial.
Pada hari Selasa (11/2) panitia pilurdes Desa Pleret melakukan pemasangan spanduk pengumuman pengisian lurah desa di tempat-tempat strategis di lingkup Desa Pleret. Kegiatan ini bertujuan agar informasi pengisian lurah desa tahun bisa diketahui seluruh warga masyarakat di wilayah Pleret khususnya, dan sebagai sarana mengajak masyarakat agar mau berkarya dan berkontribusi positif ke desa.
Untuk memaksimalkan kegiatan penyampaian pengumuman pengisian lurah desa di Desa Pleret, Panitia berencana melakukan sosialisasi tatap muka di beberapa pedukuhan, dengan melibatkan unsur kewilayahan. Dengan melibatkan seluruh elemen yang ada, diharapkan kegiatan sosialisasi ini bisa mendukung suksesnya pelaksanaan Pilurdes Serentak di wilayah Desa Pleret.
CM-002