infoPleret- Bertempat di Pendopo Kalurahan, Padukuhan Kerto melaksanakan musyawarah padukuhan guna penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Kalurahan Pleret, Tahun Anggaran 2021 s/d 2026, Selasa (16/03). Kegiatan ini diikuti oleh Pamong Kalurahan, Tim Penyusun RPJM Kalurahan, Tokoh Masyarakat, Kader Kalurahan, Tokoh Agama, Perwakilan Pemuda dan ketua RT di Padukuhan Bedukan.
Musyawarah Padukuhan (Musduk) adalah sarana penggalian gagasan, potensi dan permasalahan yang ada di masing-masing Padukuhan. Serta usulan-usulan pembangunan yang direncakanan selama periode Lurah terpilih. Salah satu usulan yang menjadi prioritas di Musduk Padukuhan Kerto adalah pembangunan jaringan internet menyeluruh di semua wilayah padukuhan.
Ketersediaan jaringan internet menjadi faktor penting membangun ekosistem digital di desa. Sebab, saat ini kondisi desa berbeda-beda antara satu dengan yang lainnya. Jaringan internet akan sangat membantu dan mendukung supaya desa bisa lebih cepat, lebih maju, lebih berkembang dan bisa mendorong secara terus-menerus pertumbuhan ekonomi yang ada di desa.
Seluruh potensi desa akan bisa bergerak mendorong dan mengakselerasi pertumbuhan ekonomi bangsa karena desa adalah masa depan Indonesia. Namun, upaya tersebut bisa berjalan baik jika ada transformasi digital sampai ke tingkat desa, dan Internet adalah modal utamanya. (orisya)
cover:
https://republika.co.id/berita/q7xx3y463/koneksi-internet-lambat-coba-cara-ini